PN Jakarta Selatan Raih Anugerah Kepuasan Masyarakat dari MA

CAPITALNEWS.ID – Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan Klas IA Khusus telah meraih Anugerah Mahkamah Agung (MA) RI Tahun 2024 dalam kategori Survey Kepuasan Masyarakat. Penghargaan ini diberikan bertepatan dengan peringatan HUT Mahkamah Agung RI ke-79 pada 19 Agustus 2024, berdasarkan SK KMA No.178/KMA/SK.0T1.6/VIII/2024.

Dalam kategori tersebut, PN Jakarta Selatan menempati peringkat ketiga di bawah PN Jakarta Pusat dan PN Surabaya, khusus untuk pengadilan negeri dengan beban perkara lebih dari 2000 perkara. Anugerah ini mencerminkan tingkat kepuasan masyarakat terhadap layanan yang diberikan oleh pengadilan, yang diukur melalui survei independen.

Ketua PN Jakarta Selatan, Saut M Pasaribu, SH MH, mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini dan menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan penilaian melalui survei.

“Kami akan terus berupaya menjadi yang terbaik dengan melakukan evaluasi dan pembenahan secara berkelanjutan,” katanya, Selasa (20/8/2024)

Djuyamto, SH MH, Humas PN Jakarta Selatan, menambahkan bahwa prestasi ini akan menjadi dorongan bagi pihaknya untuk terus meningkatkan performa layanan.

“Capaian ini tentu akan menjadi penyemangat bagi kami dalam meningkatkan kualitas penanganan perkara sebagai inti dari layanan pengadilan,” ujarnya.

Anugerah ini menegaskan komitmen PN Jakarta Selatan dalam memberikan pelayanan yang lebih baik dan responsif kepada masyarakat.

(Ramdhani)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button