Pelatih Timnas Shin Tae-yong Jadi WNA Pertama Dapat Fasilitas Golden Visa dari Jokowi
CAPITALNEWS.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara langsung memberikan fasilitas Golden Visa kepada Pelatih Tim Nasional sepak Bola Indonesia, Shin Tae-yong pada acara Grand Launching Golden Visa di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Kamis (25/7/2024).
Di kesempatan itu, Jokowi mengatakan bahwa fasilitas Golden Visa bisa menjadi pintu masuk bagi Indonesia menarik investor hingga global talent untuk berkarya di Tanah Air.
“Golden Visa untuk memberikan kemudahan kepada para warga negara asing (WNA) dalam berinvestasi dan berkarya di negara kita, Indonesia,” katanya saat memberikan sambutan.
Jokowi mengingatkan agar WNA yang mendapatkan fasilitas Golden Visa benar-benar diseleksi. Dia tak ingin WNA yang tidak memberi manfaat dan membahayakan keamanan Indonesia justru diloloskan.
“Ingat hanya untuk good quality traveller sehingga harus benar-benar selektif, bener-benar diseleksi, benar-benar dilihat kontribusinya jangan sampai meloloskan orang-orang yang membahayakan keamanan negara, orang-orang yang tidak memberi manfaat bagi negara kita” ujar Jokowi.
Dia juga berharap agar fasilitas Golden Visa segera disosialisasikan secara masif. Sehingga dapat menjangkau top investor dan top global talent.
“Saya juga berharap duta besar negara-nefara sahabat untuk menyampaikan kebijakan ini di negara masing-masing, untuk meningkatkan kerja sama ekonomi dan perekat persahabatan antar negara,” ucap Jokowi.
Terpisah, lewat akun Instagram miliknya, Shin Tae-yong menyampaikan terima kasih kepada Presiden Jokowi atas fasilitas Golden Visa yang diberikan kepadanya. Dia mengaku bertekad untuk bekerja lebih keras demi memajukan sepak bola Indonesia.
“Dengan diberikan oleh Pak Presiden Golden Visa ini, saya merasa harus bekerja lebih keras lagi untuk sepak bola Indonesia,” kata Shin.
Menurut pria asal Korea Selatan itu, Golden Visa yang diberikan merupakan bentuk pengakuan pemerintah dan masyarakat Indonesia kepada dirinya.
“Saya bangga dengan diri saya, artinya segala kerja keras selama 4,5 tahun mendapatkan pengakuan baik dari masyarakat dan Pak Presiden langsung,” ujar Shin.
Shin mengaku tidak terlena dan tahu betul ada tanggung jawab besar untuk membawa skuad Garuda melaju sejauh mungkin di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ke-3 plus menembus 100 besar ranking FIFA.
“Memang sepak bola Indonesia saat ini masih di bawah ya secara rankingnya, tetapi harus lebih kerja keras lagi agar bisa menantang Piala Dunia yang akan datang nanti,” ucapnya.
Untuk informasi, Golden Visa adalah fasilitas pemberian izin bagi WNA untuk masuk dan tinggal di Indonesia dalam jangka waktu lima hingga sepuluh tahun.
Golden Visa ini tertuju kepada investor, pebisnis internasional, talenta global, dan wisatawan mancanegara yang memenuhi kriteria tertentu.
(Red-01/*)