PN Jakarta Selatan dan Ditjen Badilum Lakukan Asesmen AMPUH untuk Tingkatkan Pelayanan Keadilan

CAPITALNEWS.ID – Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, sebagai pengadilan dengan klasifikasi IA Khusus, melaksanakan asesmen Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul dan Tangguh (AMPUH) pada Rabu, 16 Oktober 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan kepada pencari keadilan.

Ketua PN Jakarta Selatan, Saut Maruli Tua Pasaribu bersama tim dari Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum (Ditjen Badilum) yang dipimpin oleh Kepala Sub Direktorat Statistik dan Dokumentasi, Budi Setioko melakukan penilaian terhadap kesesuaian pelaksanaan pelayanan sesuai peraturan Mahkamah Agung (MA) RI.

Asesmen ini mencakup evaluasi di bidang teknis, seperti penyelesaian perkara, administrasi upaya hukum, layanan hukum, dan pelaksanaan eksekusi. Selain itu, aspek non-teknis juga dinilai, termasuk pengelolaan anggaran, sumber daya manusia, serta teknologi informasi.

Tim Ditjen Badilum juga meninjau pengelolaan dan pelayanan pada Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) di pengadilan tersebut. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat terwujud pelayanan yang lebih prima bagi masyarakat pencari keadilan.

(Dom)

Exit mobile version